Sup Ayam Kembang Tahu
in
Resep Kuliner
- on 04:25
- No comments
Ternyata membuat suasana yang enak bersama keluarga berawal dari sebuah masakan yang dapat menggugah selera lho. Keluarga akan merasa betah dirumah jika tersedia makanan enak yang selalu tersedia.
Kali ini akan dibagikan resep keluarga bernama "Sup Ayam Kembang Tahu" yang pasti disukai oleh seluruh keluarga dirumah. Silahkan simak bahan-bahan berikut ini ya.
Bahan:
400 ml kaldu ayam
250 gram ayam tanpa tulang potong kecil-kecil
2 buah wortel potong dadu ukuran sedang
2 lembar kembang tahu ukuran besar, potong kecil-kecil. Rendam dalam air hangat.
2 buah kentang potong dadu
4 sdm polong siap pakai
buncis secukupnya, potong kecil-kecil
2 batang daun bawang cacah halus
2 siung bawang putih, memarkan
1 batang seledri
Margarin untuk menumis
garam, gula dan merica secukupnya.
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum. Tambahkan gula, garam dan merica, masukkan kaldu, ayam potong dan polong.
2. Setelah harum, masukkan kaldu. Bila sudah mulai mendidih, masukkan wortel dan kentang.
3. Setelah 10 menit, masukkan buncis. Tambahkan gula, garam dan merica bila perlu.
4. Setelah 3 menit, matikan api. Masukkan kembang tahu dan biarkan sebentar.
5. Angkat, sajikan hangat.
Silahkan dicoba dirumah ya. :)
Post a Comment
Silahkan tinggalkan komentar Anda disini :